MENDIDIK ANAK ELLY RISMAN | Halusinasi atau mendengar suara-suara aneh yang sebenarnya tidak ada biasanya menandakan seseorang sedang depresi. Namun pada anak tidak selalu demikian, 1 dari 5 anak usia sekolah sering mengalaminya dan tidak selalu karena depresi.
Kesimpulan ini didasarkan dari hasil penelitian terhadap 2.500 anak berusia 11-16 tahun di Dublin, Irlandia. Dalam penelitian tersebut terungkap, 21-23 persen anak usia 11-13 tahun pernah mengalami halusinasi auditori atau mendengar suara-suara yang sebenarnya tidak ada.
Namun tidak seperti yang diduga selama ini, tidak semua anak yang mengalami halusinasi punya masalah kejiwaan. Berdasarkan pemeriksaan psikologis, hanya 50 persen dari anak-anak tersebut yang memiliki kejiwaan gangguan non-psikotik seperti depresi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa halusinasi pada anak tidak seaneh yang dibayangkan. Meski tidak sedang stres atau mengalami masalah kejiwaan tertentu, tidak sedikit anak kecil usia sekolah yang pernah mendengar suara-suara seperti bisikan misterius.
Suara-suara aneh yang terdengar saat berhalusinasi jenisnya bermacam-macam, mulai dari bunyi-bunyian yang tidak jelas hingga suara percakapan yang terdengar sangat nyata. Beberapa anak bahkan melaporkan pernah berhalusinasi mendengar percakapan hingga beberapa menit.
"Penelitian kami menunjukkan bahwa mendengar suara aneh pada anak lebih umum dari yang diduga. Dalam banyak kasus, masalah ini akan berkurang seiring berjalannya waktu," kata salah seorang peneliti, Prof Mary Cannon dari Royal College of Surgeons in Ireland seperti dikutip dari Telegraph, Jumat (13/4/2012).
Pendapat Prof Cannon diperkuat oleh hasil penelitian yang menunjukkan bahwa pada anak yang usianya lebih dewasa, halusinasi lebih jarang terjadi. Hanya sekitar 7 persen anak usia 13-16 tahun yang mengalaminya, padahal 80 persen mengalami gangguan psikologis.
MENDIDIK ANAK ELLY RISMAN mendidik anak emosional